KABARTERKINI.NEWS- Menjelang Hari Raya idul Fitri 1440 Hijriah Dinas perindustrian dan perdagangan kabupaten kepulauan Aru mengecek sebelas bahan Pokok yang ada di Aru.
Pengecekan tersebut berpusat di pasar maupun Toko-toko yang tersebar di Dobo.
Pengecekan ketersediaan stok sebelas bahan Pokok itu dilaporkan mencukupi hingga akhir Idul Fitri 1440 H.
Selain ketersediaan stok, dalam Operasi Pasar itu Disperindag juga memantau kestabilan harga
Kepala Dinas perindustrian dan perdagangan kabupaten kepulauan Aru A.L.O. TABELA Usai kegiatan Operasi Pasar tersebut Sabtu (25/05/2019), menyatakan, operasi tersebut guna memastikan stok sembilan bahan pokok jelang indul fitri.
“Bukan hanya Pengecekan sembako saja Namun ada juga pengecekan Bahan Bakar Minyak (BBM) juga itu cukup dan harganya masih tetap stabil,” kata Tabela.
Kegiatan Operasional pasar tersebut melibatkan pihak Polres Pulau-pulau Aru karena Polres juga masuk dalam Tim satgas pangan yang di tandatangani Oleh bupati kepulauan Aru Untuk mengecek Stok sembako dan BBM untuk kesedian bagi masyarakat dalam rangka hari Raya idul Fitri Nanti maka baik sembako maupun BBM bisa mencukupi sampai dengan hari Raya idul Fitri .
Hadir pada kegiatan Operasional pasar tersebut Kapolres kepulauan Aru AKBP ADOLOF BORMASA dan Jajarannya, Kepala Dinas perindustrian dan perdagangan kabupaten kepulauan Aru A.L.O. TABELA beserta Staf***Janes