“Menyambangi SMAN 5 Ambon, Dirlantas Polda Maluku dan rombongan memoles 274 pelajar dengan memberikan ilmu mengenai tatacara berlalu lintas di jalan serta metode pencegahan laka lantas”
KABARTERKINI.NEWS- KEPOLISIAN Daerah (Polda) Maluku sambangi Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 5 Ambon, gelar sosialiasi jelang puncak program Millenial Road Safety (MRS) Festifal 2019.
Sosialisasi di sekolah yang beralamat di Jl. Wolter Monginsidi-Lateri kota Ambon, itu sudah dimulai pukul 07.30 WIT dan diikuti 274 pelajar dan sejumlah dewan guru dan tatalaksana.
Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Maluku Kombes Pol. Heru TS mengungkapkan, ratusan siswa siswi mendapatkan ilmu mengenai tata cara berlalu lintas yang baik di jalan raya.
“Sosialisasi dilakukan untuk mencegah kaum milenial terlibat kecelakaan lalu lintas,” singkat Heru.
Dinyatakan, pelajar yang tergolong dalam kaum milenial harus diselamatkan dari kerasnya jalanan yang bisa saja mengancam nyawa jika tidak mengikuti rambu-rambu lalu lintas .
“Mereka merupakan generasi muda yang produktif, serta mampu membawa Indonesia menuju yang lebih baik dan maju. Bagaimanapun juga kecelakaan berawal dari pelanggaran lalu lintas. Untuk menghindari itu maka kaum milenial harus kita berikan pembinaan,” tandasnya.
Selain sosialisasi, Dirlantas Polda Maluku yang merupakan ketua pelaksana kegiatan MRS Festifal memberikan pengaman kepala (Helm) standar SNI kepada sejumlah pelajar.
Pantauan media ini, turut hadir dalam kegiatan itu Wadirlantas, Kabagbinops, Kasat PJR, dan Para Perwira Ditlantas Polda Maluku, serta Kepala Sekolah SMAN 5 Ambon, ketua komite dan para dewan guru.***