KABARTERKINI.NEWS – RASA haru tampak dari keluarga calon jamaah haji (CJH) saat pelepasan yang digelar oleh Kementrian Agama Kabupaten Seram Bagian Timur (SBT), di Aula Kantor Kemenang SBT, pelepasan tersebut oleh Bupati SBT, Abdul Mukti Keliobas pada Sabtu (13/7/2019).
Selain Bupati hadir dalam kegiatan tersebut Anggota DPRD, Kapolres SBT, Kepala Kemenag SBT Japri Kabalmai, Kabag Kesra SBT Sagaf Kelrey, Staf ahli bupati dan astitsen sekda, Pimpinan OPD lingkup pemda SBT, Tokoh agama serta Tokoh masyarakat.
Kepala Bagian Kesra Pemda Kabupaten SBT Sagaf Kelrey selaku ketua panitia pelaksanaan kegiatan dalam laporannya, Selaku panitia penyelenggara haji Kabupaten SBT tahun 2019 menyampaikan terima kasih dan penghargaan yang tak terhingga kepada semua pihak yang telah bersatu padu untuk mendukung suksesnya kegiatan ini terutama Pemerintah Kabupaten SBT dalam hal ini Bapak Bupati Wakil Bupati serta Pimpinan dan Anggota DPRD Kabupaten SBT.
“Penyelenggaraan ibadah haji di wajibkan kepada orang islam yang mampu baik kemampuan material atau keuangan maupun lainya,” kata Kelrey.
Dikatakanya, Untuk kali ini Kabupaten SBT ada 116 jamaah calon haji yang diberangkatkan dan semunya terbagi dalam tiga kloter yang berangkat pada 14 Juli dari Bandara Kufar menuju Ambon.
Ia juga mengatakan, menunaikan ibadah haji merupakan suatu ibadah yang didambakan setiap ummat muslim. Hal tersebut terlihat dengan terus meningkatnya minat umat muslim untuk menunaikan ibadah haji khususnya di Kabupaten SBT.
“Pelepasan calon jamaah haji ini pun dimaksudkan untuk mengingatkan seluruh jamaah agar memantapkan kembali tujuan keberangkatan menuju Tanah Suci Mekkah yaitu beribadah, berserah diri dan menyucikan diri dihadapan Allah SWT, dan bisa menjadi haji yang mabrur,” ucap Kelrey.
Ia juga menambahkan bahwa para jamaah haji harus bisa memaksimalkan setiap momen dan kesempatan yang ada di tanah suci untuk beribadah.
“Sebab banyak sekali di luar sana umat muslim yang ingin seperti bapak ibu bisa pergi berhaji,” ungkap Kelrey.
Sementara itu Bupati Abdul Mukti Keliobas, dalam sambutanya meminta semua jemaah benar-benar memantapkan diri untuk berangkat ke tanah suci. Baik itu mantap dari segi mental maupun spiritual, karena sewaktu berada di sana akan bertemu dengan jutaan jamaah dari berbagai negara.
“Oleh karena itu calon jemaah haji harus jaga kesehatan lahir batin baik dari berangkat sampai pulang kembali ke tanah air dan sampai kembali ke Kabupaten SBT serta dapat berkumpul kembali dengan keluarga tercinta,” ujar Keliobas.
Dikatakan orang nomor satu di Kabupaten SBT itu, Di tanah suci harus fokus melaksanakan rukun yang di lakukan di sana nantinya jagalah kesehatan anda dengan sebaik-baiknya. Semoga anda sehat sampai pulang ke Kabupaten SBT.
“Disana bukan hanya bergaul dengan jamaah haji maluku saja tetapi seluruh jamaah haji asal Indonesia,” ujar Keliobas.
Bupati juga menyampaikan, Perlu di apresiasi positif walaupun dalam kondisi keuangan daerah kita yang begitu terburuk tapi DPRD Kabupaten SBT dan Pemerintah Daerah berkomitmen untuk mensubsidi perjalanan haji 2019 sebesar Satu Miliar Dua Ratus Delapan Belas Juta.
“Insya Allah kita akan tambahkan lagi pada tahun-tahun yang akan datang, sementara terkait dengan usulan panitia pelaksanaan haji untuk gedung Insya Allah kita akan sesuaikan dengan keuangan daerah kita,” tutup Keliobas. **