KABARTERKINI.NEWS – Gempa kembali mengguncang Kabupaten Seram Bagian Barat dan sekitarnya tepat pukul 10:21 WIT Senin (7/10).
Pusat gempa berada di laut 12 km selatan kairatu Kabupaten SBB dengan kekuatan mencapai magnitude 4,1 SR dengan kedalaman 10 KM.
Gempa dengan kekuatan 4,1 SR membuat kepanikan warga hingga berlarian keluar dari rumah. Secepat kilat warga dikecamatan Kairatu menuju ke tenda – tenda pengungsian. Meski ada yang memilih tinggal tapi sedikit jumlahnya.
Banyak anak – anak terlihat panik akibat gempa yang mengguncang SBB dengan pusat gempa berada di Kairatu itu.
Bukan hanya itu,anak sekolah pun berlarian keluar dari bangunan sekolah dan memilih pulang untuk mencari titik aman, dan sebaliknya pula para pedagang yang berjualan di pasar argopolitan panik dan berhamburan dan ada pedagang memilih menutupi tempat dagangannya.***FIT