KABARTERKINI.NEWS- Tepat hari lalu, Jumat (8/3/2019) umat muslim telah memasuki bulan Rajab 1440 H. Bulan Rajab merupakan bulan ketujuh dalam perhitungan kalender Hijriah yang digunakan oleh umat Islam di seluruh dunia. Bagi umat Muslim, bulan Rajab menjadi bulan yang mulia selain bulan Ramadhan. Terlebih lagi bulan Rajab tahun ini jatuh pada hari Jumat.
Momentum tersebut dimanfaatkan jajaran Polda Kepri beragama muslim untuk melaksanakan puasa sunah sekaligus buka puasa bersama Personil Polres Bintan dan jamaah Masjid At-Taqwah,Tanjung Uban Kecamatan Bintan Utara Jumaat (08/03).
Kegiatan tersebut dikomandoi oleh Irwasda Kepri Kombes Pol. Purwolelono, S.Ik., MM.
Informasi yang dihimpun tim media ini, usai menggelar buka puasa bersama dan sholat magrib berjamaah, Irwasda Polda Kepri memberikan tausiyah.
Dalam tausiyahnya, Irwasda mengingatkan sesungguhnya 2 (dua) rakaat solat subuh itu lebih baik dari dunia dan isinya. Jika seorang muslim telah mengetahui betapa besar nilai pahala salat sunnah rawatib qabliyah Subuh, maka selayaknya dia untuk senantiasa menjaganya.
“Sungguh dulu Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam benar menjaga salat fajr tersebut dengan sebenar-benar penjagaan, sampai-sampai ‘Aisyah radhiyallahu ‘anha mengatakan : “Beliau sama sekali tidak pernah meninggalkan kedua rakaat tersebut.” beliau juga menuturkan : “Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam tidak pernah menjaga amalan nafilah lebih kuat dibanding konsistensi beliau menjaga dua rakaat fajr,” paparnya.
Irwasda juga mengingatkan, dunia ini hanya tempat sementara untuk kita melanjutkan kehidupan selanjutnya.
“Apa yg telah kita dapatkan saat ini harus kita syukuri itulah yg terbaik diberikan oleh Allah SWT kepada kita sebagai umatnya,” tekan Irwasda.
Olehnya itu kata Irwasda, umat muslim mestinya memakmurkan masjid di setiap waktu rujun wajib sholat. Bukanlah yang ramai jemaah nya tetapi kegiatan- kegiatan yang berada di masjid bermanfaat bagi jemaahnya.
“Orang- orang yang beribadah di dalam Masjid adalah tiang-tiangnya Agama, bisa kita bayangkan jika tiang- tiang agama tidak pernah hadir di Masjid maka Agama tersebut akan runtuh,” sebut Irwasda.
Gambaran penghuni surga kata Irwasda, adalah ketika melaksanakan solat subuh. Masjid merupakan tempat ibadah dan tempat berdakwah bukan sebagai sarana politik bahkan menjelek- jelekan kaum lainnya.
“Semoga kita semua dapat menjadi makhluk yg selalu berserah diri kepada Allah SWT dan Nabi Muhammad SAW,” pungkas Irwada di amini para jamaah.
Untuk diketahui, hadir dalam giat tersebut, Kapolres Bintan, AKBP. Boy Herlambang, S.IK, M.Si, Kapolsek Bintan Utara, Kompol. Arbaridi Jumhur, S.H, Kasat Intelkam Polres Bintan, AKP Yudiarta Rustam, S.S, M.M., Kasat Polairud Polres Bintan, AKP Suardi, Anggota Polres Bintan dan Anggota Polsek Bintan Utara dan Pengurus dan jemaah Masjid At Taqwa Tanjung Uban kurang lebih 100 orang jamaah.***TIM