KABARTERKINI.NEWS – Sebanyak 307 pelamar yang diumumkan lolos administrasi seleksi Tenaga kerja kontrak pegawai Non PNS RSU Piru Kabupaten SBB mulai mengikuti tes wawancara, Sabtu (27/07).
“Hari ini (Minggu.red) sebanyak 307 pelamar ikut tes wawancara yang terbagi atas beberapa ruang, setiap ruang 3 smpai 4 formasi yang ada,” ungkap ketua Panitia Azis Sillouw.
Dari 307 dengan masing masing jumlah kouta formasi yang diisi pelamar yang lolos seleksi administrasi yang ikut tes wawancara hari ini.
“Formasi dokter umum 5, apotteker 5 farmasi 5, administrasi kesehatan 10, adminstari kantor 17, rekam medik 2, analisis kesehatan 8 dan pramusaji 14,” rinci Sillow.
Selanjutnya, administrasi farmasi 2, juru masak 1, supir ambulan 8, petugas kebersihan dan Pertamanan 26, administrasi umum 39, elektrikal 1, bidan tampil 54, perawat ahli 40 dan Perawat terampil 70.
Menurut Sillouw, dari sekian banyak pelamar akan diterima sesuai kouta dari masing – masing formasi yang sudah di tetapkan dari pihak RSU Piru Kabupaten SBB
“Dari 307 yang diwawancarai sampai tahap akhir hanya 124 yang diterima sesuai dengan kouta yang ada dan hasil wawancara paling lambat hari selasa sudah diumumkan,” cetusnya.
Jumlah kouta 124 dengan masing-masing formasi yang sudah ditetapkan RSU Piru SBB formasi dokter umum 7, dokter gigi 1, perawat ahli 20 ,apoteker 4 ,farmasi 2 ,administrasi kesehatan 3.
Administrasi perkantoran 3, perawat terampil 23 ,bidan terampil 21, rekam medik 4 ,radiografer 1,elektromedik 2 ,pramusaji 2, administrasi Farmasi 1.
Akhiri keterangannya, Sillow menyatakan Pemberkasan/Verifikasi yang diharapkan untuk tenaga kesehatan harus memiliki Surat Tanda Registrasi (STR) perawat aktif. Yang tidak memiliki STR aktif, tidak dipekerjakan di RSUD Piru.
“Penertiban ini dimaksudkan untuk RSUD Piru bisa memenuhi standard Akreditasi. Dampak dari RS yang tidak memenuhi standard Akreditasi. Maka RSUD Piru tidak diperkenankan untuk menerima Pasien BPJS,” tutup Sillouw***FIT