KABARTERKINI.NEWS– Setiap musim kompetisi sepak bola Bupati Cup Kabupaten Seram Bagian Timur selalu memunculkan pemain-pemain muda yang diproyeksikan untuk menjadi bintang besar. Begitu juga pada musim Bupati Cup kali ini yakni 2019-2020, setidaknya ada beberapa nama pemain muda yang siap meroket pada musim ini dan menjadi incaran klub-klub top yang saat ini menjalankan pertandingan.
Regenerasi sepak bola selalu terjadi pada setiap musimnya. Klub-klub sepak bola di Kabupaten yang berjuluk Ita Wotu Nusa berlomba untuk menunjukkan kualitas dari akademi sepak bola yang mereka miliki.
Namun biasanya, kesempatan untuk para pemain muda sangat terbatas. Karena itu, mereka selalu berusaha mempertontonkan aksi terbaik ketika mendapat kesempatan untuk tampil.
Banyak yang pada akhirnya menjadi pemain kelas kabupaten SBT, namun tak sedikit juga yang gagal memenuhi ekspektasi. Setidaknya, pembinaan para pemain muda patut menjadi perhatian klub untuk terus menghasilkan pemain-pemain berkualitas.
Ardi Sukunwatan merupakan pemain muda di lini depan yang memiliki potensial yang tinggi. Walaupun baru berusia 19 tahun, ia sudah tampil memukau di lapangan pada ajang Bupati Cup musim ini. Pemain kelahiran asal Desa Artafella ini walaupun babak pertama duduk di bangku cadangan namun selalu tampil gemilang di babak kedua hingga pertandingan berakhir.*** BAIM