KABARTERKINI.NEWS – Sekretariat Daerah Mansur Tuharea hadir mewakili wakili Bupati SBB Moh Yasin Payapo pada safari natal tahun 2019 di desa Nuniali kecamatan Taniwel kabupaten Seram Bagian Barat
Safari perayaan natal merupakan program tahunan yang selenggarakan oleh pemerintah daerah kabupaten Seram Bagian Barat ( SBB ).Peranyaan safari natal bertempat di Gereja Nunuali yang dihadiri Jemaat Nuniali,OPD,dan forkapimda SBB. Rabu 18/12/2019.
Sekda SBB Mansur Tuharea dalam sambutannya pada safari natal dikatakannya. Natal itu berarti kelahiran selaras dengan makna perayaan tahun baru yaitu menyongsong kehidupan dimasa mendatang. oleh sebab itu, setiap kali perayaan keagamaan jangan hanya sekedar bersifat seremonial belaka.
” Dalam konteks natal dan tahun baru, yang perlu dilakukan adalah introsfeksi diri dan refleksi, agar tahun depan lebih bermakna positif bagi kemajuan pembangunan dan kesejahteraan masyarakat,” Ungkap Tuharea.
Ditambahkannya, maka untuk menyongsong kehidupan dimasa mendatang, mari kita berbenah mempersiapkan diri dan untuk mampu memperbaharui semagat penghargaan dihati sanubari masing-masing, mampu merefleksikan iman dan kasih tuhan dalam pelayanan dan tugas sehari-hari.
Perayaan natal juga harus disikapi sebagai upaya memotivasi pembaharuan iman, cinta kasih, kesederhanaan, solidaritas dan loyalitas sebagai cerminan kepatuhan.” Pungkas
Menurut Tuharea, semangat ini hendaknya dapat diabadikan, bukan hanya untuk umat Kristiani saja, tetapi lebih jauh untuk bangsa dan negara serta untuk umat manusia didunia.” Jelas Tuharea.
Saya minta kepada saudara umat nasrani, agar kesempatan natal tahun ini dijadikan momentum untuk memperbaiki kualitas diri.
Dan mari kita jaga kebersamaan dan sikap tolong menolong dalam berbuat kebajikan dengan umat yang berlainan agama, kembangkan toleransi dan saling menghormati agar dapat hidup berdampingan secara damai.” Ajak Tuharea***FIT