KABARTERKINI.NEWS– Bupati Seram Bagian Timur (SBT) Abdul Mukti Keliobas didampingi Wakil Bupati Fachri Husni Alkatiri, Sekretaris Daerah Syarif Makmur, dan Asisten I Setda Hasan Suwakul, melaksanakan rapat kerja dalam rangka rapat koordinasi penyusunan Laporan Penyelengaraan Pemerintah Daeah Kabupaten SBT tahun 2018.
Bupati Abdul Mukti Keliobas bersama seluruh Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) serta Kepala Wilayah Kecamatan se-Kabupaten SBT, agenda tersebut berlansung di Lantai 2 Kantor Bupati SBT, Senin, (24/06/2019).
Dalam rapat tersebut Bupati Mukti Keliobas, sangat sesal atas kinerja para OPD yang ada di lingkup Kabupaten SBT. Pasalnya hampir semua OPD yang ada di Kabupaten berjuluk Ita Wotu Nusa itu tidak memiliki Rancangan Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD).
Orang nomor satu di Kabupaten SBT itu seolah mendapat tamparan yang cukup keras dari kinerja para SKPD, dilingkup pemerintahan Kabupaten SBT.
“Dari laporan yang saya bacakan tadi, mohon maaf saya dapat simpulkan, bahwa bapak ibu pimpinan OPD tidak ikhlas membantu Bupati dan Wakil Bupati.” kata Keliobas sesalkan kinerja para OPD.
Diketahui RPJMD merupakan gambaran visi dan Misi Bupati dan Wakil Bupati untuk program kerja selama lima tahun kedepan, namun para SKPD yang fungsinya untuk membantu kinerja tersebut, sama sekali tidak memiliki dokumen RKPJMD itu.
Hal tersebut membuat kesal Bupati dan wakil bupati, Bahkan keliobas menilai Para SKPD dilingkup pemerintahan SBT tidak ikhlas dan tulus membantu kinerja mereka untuk membangun Kabupaten SBT yang lebih baik kedepanya.
“Kalau kalian menyusun program berdasarkan RPJMD tentu kalian memiliki dokumen visi dan misi bupati kalau tidak ada RPJMD kalian susun berdasarkan apa?? Beta (Saya) Bingung, apa kalian gunakan pikiran sendiri??,” Tanya Keliobas kepada para SKPD
Sekretaris Daerah Kabupaten Seram Bagian Timur, Syarif Makmur, diminta agar secepatnya menertibkan semua kekacauan tersebut dan segerah melaporkan kepada Orang nomor satu yang juga ketua DPD Partai Golkar di SBT tersebut.**TIM