KABARTERKINI.NEWS– Setelah berhasil pada ajang Asian Games 2018 lalu di Jakarta menyumbangkan medali emas, kini giliran mereka kembali meraih sukses dengan menyabet gelar juara dunia pada Kejuaraan Dunia Paralayang nomor ketepatan mendarat (Paragliding Accuracy World Championship) 2019 yang berlangsung di kota Vrsac, Serbia tahun 2019.
Event dunia itu digelar sejak tanggal 9 september sampai dengan 17 September 2019 kemarin.
Pada kejuaraan yang diikuti 128 negara, atlet-atlet Indonesia menjadi yang terbaik untuk kategori point accuracy, disusul tim Cina dan Kolombia.
Dubes RI di Beograd, Mochammad Chandra Widya Yudha, saat menghadiri penutupan dan penyerahan hadiah kejuaraan itu mengatakan sangat bangga dengan prestasi tim Paralayang Indonesia yang telah mampu mengharumkan nama bangsa dan negara di pentas dunia.
Timnas Paralayang Indonesia terdiri dari delapan atlet terbaik, termasuk peraih dua medali emas Asian Games 2018, Jafro Megawanto serta Irvan Winarta yang meraih poin akurasi terbaik sebagai juara kedua.
Lagu Indonesia Raya pun akhirnya berkumandang di Serbia. Kejuaraan dua tahun sekali oleh FAI ini, memperebutkan tiga kategori, masing-masing kategori beregu, individual putra dan individual putri.
Secara keseluruhan prestasi para atlet paralayang Indonesia pada kejuaraan ini adalah merebut peringkat pertama pada kategori beregu, dan peringkat kedua individual putra.
Tim terdiri dari satu orang official, dua atlet putri yakni, Milawati dan Gitarezkyyuanita Guntari serta 6 atlet putra diantaranya Jafro Megawanto,Ivan Winarya, Johny Effendi, Purnomo Alamsyah, Hening Paradigma dan Yuda Maesaputra.*** TIM