KABARTERKINI.NEWS– Festival Qasidah Nasional Tahun 2019 tinggal hitungan hari. Diagendakan pada 25-30 November, Kota Ambon diamanahi sebagai tuan rumah even keagamaan berskala nasional tersebut. Untuk memaksimalkan pelaksanaan hajatan besar Lasqi itu, Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Maluku menggelar rapat teknis persiapan, bertempat di Ruang Rapat Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) Kanwil Kemenag Maluku, Jumat (15/11) kemarin.
Rapat dipimpin Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenag Provinsi Maluku, Fesal Musaad didampingi Kabag TU, Jamaludin Bugis. Turut hadir, Kepala Kantor Kemenag Kota Ambon, Zain Firdaus Kaisupy beserta para pejabat teras Kanwil Kemenag Maluku, meliputi Kepala Sub Bagian dan Kepala Bidang.
Dalam arahannya Kakanwil mengatakan, keberhasilan pelaksanaan tergantung persiapan. Maka, tingkat koordinasi sangat dibutuhkan.
Kakanwil meminta masing-masing Subbag dan Bidang untuk melakukan pengecekan kamar-kamar hotel dan kesediaan mobil jelang kedatangan para tamu dari berbagai Provinsi di Indonesia.
“Bagian Humas saya minta tolong koordinasikan dengan pihak hotel lebih awal, pastikan ketersediaan kamar dan komunikasikan lebih lanjut dengan masing-masing Humas Kanwil Kemenag Provinsi setempat bahwa sudah ada kamar dan mereka siap memesan,” ujar Kakanwil.
Semantara terkait transportasi, Kakanwil meminta beberapa subbag dan bidang lainnya melakukan koordinasi bersama para Kepsek Madrasah untuk memfasilitasi mobil sebagai sarana penjemputan tamu.
“Tolong di koordinasikan juga mobil. Kita sangat harapkan dukungan dan keseriusan kita semua demi menyukseskan perhelatan besar ini, tidak saja sukses dalam penyelenggaraan akan tetapi juga mampu untuk meraih prestasi dan menjadi tuan rumah yang terbaik,” harapnya.
Kakanwil menyampaikan, sesuai dengan pengalaman kota ini beberapa kali sukses menghelat sejumlah even besar berskala nasional, seperti MTQ, Pesparawi, Perkemahan Pramuka Madrasah Nasional (PPMN), dan Pesparani Nasional ke-1. Hal ini menjadi salah satu indikator yang akan mendukung suksesnya Festival Qasidah Nasional 2019 di Kota Ambon nanti.
Kakanwil menyampaikan, bahwa setelah rapat internal ini jelang pelaksanaan Festival Qasidah Nasional, diharapkan agar seluruh koordinator yang diamanahi tanggungjawab segera mulai bekerja guna mempertajam persiapan teknis.*** ZAM/Inmas