KABARTERKINI.NEWS- Dewan Pengurus Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Seram Bagian Timur (SBT) minggu (12/05/2019) gelar Safari Ramadhan dengan diawali Buka Puasa Bersama, dan diskusi Ramadhan di lantai dua Siga Fua jalan protokol kota Bula dengan mengusung tema Mempertegas Peran Pemuda di Parlamen.
Ketua DPD KNPI Kabupaten SBT Rusdi Rumata, saat di konfirmasi media ini menyampaikan, Sebelumnya DPD KNPI Kabupaten SBT di bawah kepemimpinanya dan Sekretaris Abdul Azis Yanlua menggelar diskusi pada kegiatan sumpah pemuda beberapa bulan yang lalu dengan tema transformasi pemuda dalam menghadapi tantangan demokrasi di tahun politik.
Lebih lanjut dikatakan Rumata, DPD KNPI Kabupaten SBT telah mempunyai misi khusus untuk memperjuangkan para politisi muda untuk mengambil bagian dalam pesta demokrasi yang masih berlangsung saat ini di seluruh indonesia lebih khusus di Kabupaten SBT.
“Inilah misi dan keberhasilan yang sudah kami lakukan sebelumnya dengan terbukti terpilihnya para politisi muda di negeri kita. Maka pada moment safari ramadhan ini kita membuka diskusi dengan tema mempertegas peran pemuda di parlemen,” kata orang nomor satu di DPD KNPI SBT tersebut.
Rumata juga mengharapkan, Anak muda yang mendominasi sebagai caleg terpilih baik di tingkat Kabupaten maupun di tingkat Provinsi benar-benar menjalankan tugasnya dengan semangat kepemudaan untuk membuat perubhan demi Ita Wotu Nusa yang lebih baik kedepanya.
Dijelaskanya, tujuan daripada kegiatan tersebut untuk mempererat tali silaturahmi antar sesama pemuda yamg ada di Kabupaten SBT, dengan harapan senantiasa menjaga kekompakan dan sinergitas gerakan dalam menatap masa depan SBT yang ideal dan kualitatif.
“Kegiatan safari ini akan kita rencanakan di beberapa kecamatan juga nantinya dengan agenda bukber dengan pemuda-pemuda kecamatan dan desa yang ada di Kabupaten SBT untk lebih mempertegas sinergitas antara pemuda kabupaten dan pemuda di kecamatan bahkan sampai di desa-desa sehingga dialog pemuda senantiasa kita sisipkan pada setiap moment bukber nanti untk menghimpun potensi pemuda kita di SBT,” terang Rumata.
Hal senada juga di sampaikan Alimudin Kolatlena Anggota DPRD Kabupaten SBT yang juga hadir dalam kegiatan tersebut sangat mengapresiasi dan salut akan kegiatan kegiatan yang dilakukan oleh DPD KNPI Kabupaten SBT yang di Ketuai Bung Rusdi Rumata, dimana kegiatan seperti ini sangat ditunggu tunggu masyarakat Kabupaten SBT karena kegiatan seperti ini lah yang dapat bersentuhan dengan masyarakat pada umumnya dan sangat membantu warga sekitar.
“Kita sangat bangga akan kegiatan yang dilakukan oleh kawan kawan DPD KNPI SBT. Safari ramadhan selanjutnya akan dilakukan di kecamatan yang lain dengan waktu yang sudah ditentukan. Ungkap Kolatlena.
Ditempat Terpisah Hi Abdul Malik Kilwouw Ketua selaku Majelis Ulama Indonesia Kabupaten SBT selaku Pemerhati Agama sangat mengapresiasi kegiatan yang di lakukan oleh KNPI.
“Saya sangat mengapresiasi kegiatan DPD KNPI SBT yang di ketuai oleh Rusdi Rumata sebab kegiatan kegiatan seperti ini lah yg dibutuhkan oleh masyarakat Kabupaten SBT, karena kegiatan positif seperti ini sangat dibutuhkan masyarakat daerah ini apa lagi kegiatan yang dilakukan DPD KNPI seperti ini bermanfaat sekali bagi warga terkhusus pemuda di SBT untuk menghindari berbagai macam gejolak yang terjadi saat ini,” kata Ketua MUI SBT Abdul Malik Kilwouw.
Kegiatan ini juga menghadirkan Narasumber yakni ketua DPD KNPI SBT Rusdy Rumata, ketua MPI SBT Ahmad Voth, Anggota DPRD SBT Alimudin Kolatlena, Politisi Partai Persatuan Pembangunan Fathul Kwairumaratu, dan Politisi Partai Keadilan Sejahtera Fauzan Husni Alkatiri.
Hadir pada acara tersebut Pengurus KNPI Kabupaten SBT, OKP, BEM, Insan Pers, dan beberapa Komunitas Pemuda SBT.**Im