KABARTERKINI.NEWS– Bakal Calon Walikota Tual periode 2024-2029, Akhmad Yani Renuat dan Amri Rumra lakukan pemeriksaan kesehatan pada RS. J Leimena Sabtu, (31/07/24)
Pada konferensi pers, Renuat menjelaskan urutan pemeriksaan kesehatan yang dijalankan yang meliputi tes kesehatan jiwa, tes kesehatan fisik, serta tes bebas narkoba. Yani Renuat mengonfirmasi bahwa hasil tes narkobanya negatif.
Ia juga menekankan pentingnya transparansi dan objektivitas dalam proses pemeriksaan kesehatan
“Pemeriksaan kesehatan hari ini sudah dilaksanakan prosesnya secara transparan objektif dan kita ikut semua tahapan dengan baik, alasannya mencalonkan diri sebagai walikota dengan melihat berbagai macam problematika yang di hadapi oleh masyarakat dan harus ditangani dengan baik tual,” ungkapnya.
Dikatakan, hal ini yang menjadi sebuah amanah bagi dia untuk maju sebagai kepala daerah, karena sebagai kepala daerah beliau memiliki kewenangan yang luas untuk bagaimana mengatasi persoalan yang dihadapi oleh masyarakat,
Selain itu, Renuat juga menyampaikan pentingnya penguatan budaya di tengah kemajuan global yang terus berkembang. Menurutnya, nilai-nilai budaya yang mengakar harus diperkuat untuk menjaga kekompakan dan kesatuan masyarakat. Dan diakuinya juga bahwa kemiskinan ekstrem masih menjadi masalah yang harus diatasi di Kota Tual, serta pentingnya pengelolaan sumber daya alam secara berkelanjutan untuk menjawab tuntutan masa depan, tutupnya.*** Tasya