KABARTERKINI.NEWS– Bupati kabupaten Seram Bagian Barat (SBB) Drs. Hi. Moh Yasin Payapo tinjau pameran hasil karya narapidana di Lembaga permasyarakatan Kelas II Piru, Senin (28/10).
Hasil karya para narapidana itu termyata menarik perhatian Bupati SBB.
Tak pelak, ungkapan apresiasi disampaikan pasca melihat narapida dengan bermacam-macam hasil karya yang dibuat oleh para narapidana itu.
Ikut serta dalam peninjauan pameran hasil karya narapidana di lapas II Piru Desa Piru Kecamatan Seram Barat Kabupaten SBB yakni Kapolres SBB AKBP Bayu Tarida Butar Butar S.IK, Ketua DPRD SBB Abdul Rasid Lisaholith, serta Frokompida SBB.
Bupati Moh Yasin Payapo saat mengunjungi pameran menyatakan, karya para narapidana itu merupakan satu langkah bijak yang di lakukan Kepala Lapas dan jajarannya untuk membina para tahanan yang ada disini.
“Dan saya sangat mengapresiasi hasil karya para narapidana yang dipamerkan ini,” akuinya.
Harapan kita lanjut dia, semua agar melalui ketrampilan yang mereka miliki ini, menjadi bekal setelah selesai menjalani masa hidup dibalik jeruji.
“Agar selesai keluar dari sini, mereka dapat menghidupkan dan meningkatkan ekonomi dengan hasil karya yang sudah mereka buat ini dan atau bisa menjadi wiraswasta dan membuka keterampilan dan dikembangkannya sesuai dengan apa yang menjadi harapan kita,” ungkap Payapo.
Intinya melalui binaan-binaan yang dilakukan di lapas ini kemudian ketrampilan yang mereka miliki dapat ditingkatkan dan meningkatkan ekonomi dengan keterampilan yang dimilik yang sudah kita saksikan lewat pameran ini.
“Dan saya berpesan kepada para narapida yang ada di lapas II piru ini ,jika sudah bebas dan keluar agar tidak lagi melakukan hal yang akan menyebabkan mereka kembali masuk ke sini ( Lapas ),” ungkapnya.
Mereka kembali berakhlak baik,dan merubah masa lalu yang membuat mereka masuk sebagai tahan dan harus berkrakter yang baik, dan kita semua berharap supaya tujuan mereka dan agar bagaimana supaya kreatifitas yang dilakukan mereka bisa berguna buat orang banyak nanti” Harap Payapo.*** FIT