KABARTERKINI.NEWS– Universitas Pattimura (Unpatti) Ambon kembali meluluskan mashasiswanya yang di umumkan melalui sidang senat terbuka, Kamis (05/09). Cerimonial akademisi kampus Biru itu di pusatkan di Aula Kampus dan dihadiri langsung Gubernur Maluku Irjen Pol (Purn) Murad Ismail.
Dalam laporannya, Rektor Universitas Pattimura Ambon, Prof. Martinus Sapteno merincikan angka kelulusan di periode September 2019.
Disebutkan, Sarjana Strata Satu (S1) yang diluluskan berjumlah 1.207, sementara Starata Dua (S2) sebanyak 90 orang.
Dari Jumlah tersebut dirincikan, sarjana pada Fakultas Hukum sebanyak 127 orang, Fakultas Sosial dan Politik 51 orang, Fakultas Keguruan dan Pendidikan 556 orang, Fakultas Ekonomi 116 orang, Fakultas Pertanian 84 orang, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan 104 orang, Fakultas Teknik 98 orang, Fakultas MIPA 45 orang, Fakultas Kedokteran 26 orang dan Pascasarjana sebanyak 90 orang.
Rektor menjelaskan, lulusan dengan predikat cum laude pada periode ini sebanyak 71 orang.
Sapteno menyebutkan, fakultas dengan angka Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) tertinggi ditorehkan oleh Fakultas Pertanian 4 orang dengan IPK Tertinggi 3,92 dan fakultas Hukum sebanyak 32 orang dengan IPK tertinggi 3,91.
Selanjutnya disusul Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan sebanyak 18 orang dengan IPK tertinggi 3,81, Fakultas Ekonomi dan Bisnis 8 orang dengan IPK Tertinggi 3,81, dan Fakultas Perikanan dan Kelautan 5 orang dengan IPK tertinggi 3,80, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik sebanyak 4 orang IPK tertinggi 3,69.*** Riska