Wakil Ketua DPRD SBB Minta Jadikan Pemilu 2019 Sebagai Ajang Silahturahmi

Tak Berkategori

“Pemilih pemula tak boleh Golput”

KABARTERKINI.NEWS- Wakil Ketua DPRD Kabupaten Seram Bagian Barat Mustafa Nasir Raharusun mengajak masyarakat Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB) untuk jadikan Pemilihan Umum 17 April 2019 sebagai ajang jalin silaturahmi antara satu dengan yang lain walaupun berbeda pilihan.

” Walaupun beda pilihan baik Pilpres maupun Pileg namun silahturahmi selalu terjaga,beda pilihan bukan untuk saling membeda – bedakan” Ungkap Mustafa Kepada KABARTERKINI.NEWS Kamis 11/4/2019.

Lanjut Raharusun, semua pasti punya pilihan yang berbeda namun perbedaan jangan sampai timbul suka dan tidak suka diantara sesama basudara diBumi Saka Mese Nusa. Jangan hanya dengan beda pilihan kita saling membenci satu dengan yang lain.

“Ini yang selalu kita jaga agar selalu terjalin dengan baik silahturahmi diantara sesama saudara kita , khususnya saudara – saudara kita yang berada diDusun maupun diDesa yang ada diKabupaten Seram Bagian Barat.”Cetusnya

Wakil Ketua DPRD SBB Mustafa Nasir Raharusun juga himbau untuk Pemilih Pemula untuk memberikan haknya suaranya nanti pada tanggal 17 April 2019, Karena suara para pemilih pemuda menentukan masa depan negeri ini.

” Berikan hak suaramu. Suaramu menentukan masa depan negeri ini, khususnya Kabupaten Seram Bagian untuk itu pemilih pemula tak golput nanti pada tanggal 17/4/2019 saat Pemilu itu diselenggarakan,” imbuhnya

Raharusun yang juga Ketua Tim Pemenang Jokowi – Amin Kabupaten SBB, menambahkan, Pemilih Pemula harus punya kontribusi untuk memberikan hak suaranya bagi kemenangan pasangan Presiden dan Wakil Presiden maupun Pemilihan Anggota DPR RI,DPD, DPRD Provinsi Maluku maupun DPRD Kabupaten Seram Bagian Barat Pada Tanggal 17/4/2019 nantinya.

“Saya berharap Pemilu tanggal 17/4/2019 akan berjalan lancar. Untuk itu, jangan saling mencela satu dengan yang lain walaupun kita berbeda pilihan dan marilah saling menjaga keamanan dan ketertiban dilingkungan kita masing khusus diDusun dan Desa agar pemilu berjalan aman dan lancar tanpa ada gangguan apapun,” harapnya singkat.**** Srl

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *