Hadiri Pelantikan PPNI SBT, Bupati Minta Tinggikan Profesional Bidang Kesehatan

Kabar Daerah News Pendidikan

KABARTERKINI.NEWS – Bupati Seram Bagian Timur (SBT), Abdul Mukti Keliobas menghadiri pelantikan pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) serta pembukaan Rapat Kerja PPNI Kabupaten SBT periode 2018-2023 di Aula Kementrian Agama Kabupaten SBT Kamis, (30/1/2020).

Kehadiran orang number one di bumi yang berjuluk Ita Wotu Nusa ini sebagai perhatian khusus kepada para perawat yang tergabung dalam PPNI Kabupaten SBT.

Pelantikan dan pengambilan sumpah tersebut secara langsung di lakukan oleh Ketua Dewan Pertimbangan Pusat PPNI Bapak Harif Fadilah dan disaksikan oleh Bupati SBT Abdul Mukti Keliobas serta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten SBT.

Bupati SBT Abdul Mukti Keliobas saat di temui media ini mengatakan perawat adalah tulang punggung dari pelayanan kesehatan. Kalau pelayanan kesehatan mau bagus, maka perawatnya harus lebih baik. Ia sepakat bahwa perawatlah yang lebih dominan berinteraksi dengan pasien, sehingga Keliobas berharap para perawat menyadari pentingnya membangun hubungan yang humanis dengan para pasien, dan bekerja secara profesional.

“Tidak ada apa-apanya kami, kalau PPNI tidak mendukung kami untuk mewujudkan SBT sehat,” tutur Bupati.

Ditambahkan Bupati. Dengan dilantiknya kepengurusan PPNI di Kabupaten SBT serta pengambilan sumpah janji perawat menandakan bahwa Keperawatan menandakan bahwa perawat terus berbenah menuju profesionalisme dimana legalitas merupakan persoalan penting dalam menjalankan praktik profesi yang mandiri.

Menurut Bupati, Pelantikan dan pengangkatan sumpah janji merupakan bagian yang harus di pandang sebagai kepatuhan perawat yang menjalankan profesionalisme.

“Dengan melakukan praktek dimana perawat yang menjalankan di fasilitas pelayanan kesehatan, maupun pribadi mendapat legitimasi dari negara sehingga perawat siap tanggung jawab dan tanggung gugat terhadap apa yang di lakukan kepada masyarakat atau konsumen,” ungkap Bupati.

Selain itu Bupati juga mengharapkan dengan pelantikan yang dilakukan hari ini juga membawa dampak yang sangat besar dimana pemerintah mempunyai Mitra yang saling mutualisme sehingga dapat mengayomi, mengatur dan menertibkan anggota perawat yang memberikan pelayanan di tingkatkan dan program pemerintah daerah di bidang kesehatan akan berjalan dengan baik,

“Maka otomatis kesejahteraan masyarakat khususnya masyarakat Ita Wotu Nusa dapat mencapai derajat kesehatan yang optimal dan maksimal.” cetus Bupati.

Turut Hadir dlm kegiatan tersebut, Ketua DPP PPNI Pusat dan Angota, Ketua DPW PPNI Provinsi Maluku, Pimpinan dan Anggota DPRD Kabupaten SBT, Pimpinan OPD Lingkup Pemkab SBT serta undangan dan seluruh Perawat Kabupaten SBT.*** IM

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *