Selain Salurkan Bansos, Polres SBB Lakukan ‘Trauma Healing”

Kabar Daerah News Polri dan TNI

KABARTERKINI.NEWS — Jajaran Kepolisian Resort Seram Bagian Barat selain salurkan bantuan sosial Mabes Polri dan Polda – Polda seluruh Indonesia untuk korban gempa bumi. Kepolisian resort SBB juga melakukan trauma healing kepada anak – anak di lokasi tenda pengungsian.

Trauma healing yang dipimpin langsung oleh Kapolres SBB AKBP Bayu Tarida Butar Butar serta didampingi Danki Brimob B Piru Iptu Supriyadi langsung menuju ke lokasi tenda – tenda pengungsian untuk melakukan psikologis trauma healing kepada anak – anak yang ada di lokasi pengungsian.

Pantuan media ini, Rabu 30/9 Trauma healing yang di lakukan jajaran kepolisian resort SBB di fokuskan kepada anak – anak, sebab anak – anak sangatlah rentang dengan trauma, sehingga itu hadirnya Kapolres SBB dan Danki Brimob B Piru di tenda pengungsian untuk melakukan trauma healing.

Warga pengungsian yang di sambangi Kapolres SBB bersama Danki Brimob B Piru,yakni warga pengungsian yang berada di gunung parang Desa Waisarisa dan Desa Waesamu Kecamatan Kairatu Barat Kabupaten SBB

Terlihat pula Kapolres SBB dan Danki Brimob B laksanakan trauma healing menghibur anak – anak di tenda biru dengan menyanyikan lagu gempa, serta canda tawa bersama Kapolres SBB dan Danki Brimob B Piru kepada anak – anak korban bencana gempa.***FIT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *