Jalin Solidaritas dan Sinergitas, Kapolres MBD Pimpin Apel Gabungan TNI/Polri

Kabar Daerah News Polri dan TNI

KABARTERKINI.NEWS – Menindak lanjuti arahan Kapolri dan Panglima beberapa waktu lalu yang mengakui solidaritas dan sinergitas TNI/Polri Wilayah Maluku yang lebih baik. Mengenai hal tersebut, TNI/Polri Maluku Barat Daya (MDB) langsungkan Apel gabungan Wilayah MBD, Senin (20/01) di Lapangan Apel Polres MBD.

“Saya sengaja pagi hari ini mengadakan apel gabungan TNI-Polri untuk meneruskan arahan Panglima TNI dan Kapolri pada saat kunjungan di Ambon. Bahwa TNI-Polri harus meningkatkan Solitas dan Sinegritas karena kita merupakan tiang utama NKRI, diibaratkan sebuah rumah jika tiang itu rapuh maka rumah tersebut akan roboh. Begitupun NKRI jika kita tidak bekerja sama untuk menjaga keutuhan NKRI, maka oknum yang yang berniat merusak NKRI akan leluasa menjatuhkan keutuhan NKRI,” ungkap Kapolres MBD, AKBP S. Norman Sitindaon kepada personel apel gabungan.

Dilanjutkannya, sebagai pimpinan, jangan ada perselisihan, bentrok, perkelahian antar TNI/Polri. Dari situ TNI/Polri harus sering berkomunikasi, koordinasi dan koolaborasi dalam melaksanakan tugas. Karena penyebab utama perselisihan adalah miss komunikasi.

Kapolres juga menegaskan bahwa sebagai aparat penegak hukum serta pelindung masyarakat, TNI/Polri juha harus setia kepada NKRI.

“Kita digaji, baret, pakaian, celana, sepatu kita diberi oleh rakyat melalui pajak. Sehingga jangan sekali kali kita menyakiti hati rakyat. Rakyat akan sedih dan kecewa bila melihat bentrokan TNI/POlRI. Maka dari itu kesetiaan TNI-Polri kepada NKRI adalah harga mati. Sejatinya TNI POLRI adalah satu menjaga pertahanan dan keamanan NKRI. Menjadi pelindung,pengayom dan pelayan masyarakat,” jelasnya.

Senagai daerah yang akan melaksanakan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak, Pemilihan Bupati/Wakil Bupati MBD, maka keamanan Pilkada Kabupaten MBD 2020 harus di jaga dan dapat berjalan dengan baik. TNI/Polri harus netral tidak mamihak pada satu pasangan calon.

“Saya ucapkan terima kasih kepada Anggota TNI dan Kompi Brimob yg telah hadir dalam apel gabungan ini, semua keamanan daerah ini bahkan sampai ke Pilkada serentak Bupati-Wakil Bupati 2020 mendatang, semuanya berjalan dengan lancar dan aman,” tutupnya.*** RISKA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *